Senin, 04 Januari 2016

Manajemen Informatika (D3)

Manajemen Informatika


Visi


Menjadi program studi yang unggul dengan menghasilkan lulusan yang handal di bidang pengembangan perangkat lunak, Cyberpreneurship dan Enterpreneurship se-Jawa Barat pada tahun 2017.




Misi
  1. Mempunyai kemampuan membangun perangkat lunak (perencanaan, analisis, desain, implementasi) mengelola dan memelihara system berbasis komputer dengan menggunakan metode, teknik dan alat bantu berikut dokumentasinya.
  2. Membentuk dan membina tenaga professional di bidang Enterpreneurship.
  3. Membekali mahasiswa dengan keahlian problem solving yang  dilandasi dengan pengetahuan Teknologi Informasi dan Bisnis.
Tujuan
Program studi Manajemen Informatika STMIK Sumedang memiliki tujuan sebagai berikut :
  1. Menghasilkan lulusan yang unggul dan professional sesuai kebutuhan pengguna lulusan.
  2. Menyiapkan tenaga professional di bidang Enterpreneurship.
  3. Menghasilkan dan mengembangkan karya yang kreatif, inovatif dan produktif di bidang teknologi informasi.
Tujuan Khusus program studi Manajemen Informatika adalah menyiapkan Diploma dengan kompetensi:
  • Memiliki Pengetahuan dasar dan kemampuan belajar yang membuat mereka mampu menjadi pembelajar jangka panjang di bidang komputer yang selalu berubah/berkembang dengan cepat.
  • Memiliki kemampuan bekerja dan terampil khususnya dalam pengembangan piranti lunak yang berhubungan peminatan sistem informasi dan database, serta mampu merumuskan permasalahan, menganalisis permasalahan, serta mengembangkan cara pemecahannya.
  • Mampu bekerja dengan baik secara individu ataupun secara tim.
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik secara lisan dan tertulis.
  • Memahami peran serta pentingnya tanggungjawab serta tuntunan etika sebagai profesional peminatan sistem informasi dan database
Profesi lulusan Program Studi Manajemen Informatika Program Keahlian Sistem Informasi dan Database, setelah menyelesaikan studinya, maka lulusan nya diharapkan dapat berkarir dan mempunyai kompetensi antara lain sebagai:
  • Operator Komputer (End User)
  • Programmer
  • Web programmer
  • Developer Information System
  • Database Administrator
  • Assisten Dosen
  • Wirausaha

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com.com